Kabar Meninggalnya Pelawak Jojon

Kabar Meninggalnya Pelawak Jojon - Berita duka kembali menyelimuti negeri ini, dimana sebuah kabar yang menyedihkan datang dari kalangan artis pelawak H. Jojon. Jojon dikabarkan telang meninggal dunia tadi pagi, 06 Maret 2014 karena terkena serangan jantung.

Artis senior yang sudah wira wiri di dunia hiburan Tanah Air juga sebagai pelawak dengan ciri khas celana sampai ke perut dan kumis kecil bernama Jojon, telah berpulang. Jojon menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Premier Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis, 6 Maret 2014.

H. Jojon meninggal pada Usianya yang ke 66 dan memang sebelumnya pada tahun 2010 pelawak kondang ini sempat dikabarkan meninggal juga, namun kabar sebelumnya itu hanya gosip yang tidak bertanggung jawab. namun berbeda dengan kali ini, karena dari sumber yang diperoleh memang telah membenarkan akan meninggalnya Jojon.

Kabar Meninggalnya Pelawak Jojon
Foto Kenangan Almarhum H.Jojon
credit image kaskus.co.id


Ketika dikonfirmasi akan kebenaran gosip ini, pihak humas Rumah Sakit Premier Jatinegara Sukendar membenarkan akan kabar meninggalnya pelawak Jojon yang bernama asli Djuhri Masdjan itu. "Beliau mengembuskan napas terakhirnya pukul 06.04 WIB tadi," kata Sukendar kepada wartawan pagi ini.

Akan tetapi dalam hal ini Sukendar belum bisa memberikan kepastian akan penyebab meninggalnya Jojon yang telah lama berkecimpung dan lama berkarier bersama kelompok Srimulat tersebut.

Kabar ini sebelumnya disampaikan oleh istrinya yang biasa dipanggil Bunda Henny, dimana dia mengatakan bahwa suaminya meninggal karena sakit jantung. Menurut rencana, jenazah Jojon akan dibawa ke rumah duka di Jalan Puri Pangeran Nomor 3, Imperial Golf Estate, Sentul City, Bogor, pukul 11.00 WIB nanti.

Sekilas Flashback, Nama Jojon sendiri mulai melambung setelah dirinya bergabung dengan group pelawak Jayakarta dimana group itu terdiri dari Hasanuddin atau tenar disapa U'u, Suprapto alias Esther, Chaplin, Jojon, dan Cahyono. Group itu sendiri mulai ngetop dalam dunia lawak di era 1970-an dan 1980-an.

Namun dari beberapa nama diatas, sampai sekarang ini tinggal Cahyono yang masih hidup dan kini menjadi pemuka agama.


Gratis...! Buat kamu yang suka binatang atau ingin belajar memelihara hewan piaraan. Klik dan mainkan di www.gameonlinelucu.com kerena ada banyak sekali jenis permainan yang menunggu Kamu.
Ditulis oleh: Pada :
Label : Gosip
Comments
0 Comments